“Growth Mindset” saya baca dalam artikel
berjudul Hiring for Attitude
oleh Eilen Rachman & Emilia Jakob (Kompas 26 Maret 2016). Kedua pakar
tersebut menyatakan bahwa mereka yang memiliki “growth mindset” akan memfokuskan energi positif mereka dan
mengambil langkahlangkah yang diperlukan untuk mengatasi keterbatasan mereka.
Mereka tidak takut bangun lebih pagi, berjalan lebih jauh, berusaha dua kali
libat dibandingkan dengan rekan-rekannya dan bahkan bangun lagi dengan cepat
bilamana mereka mengalami kegagalan.
10 Februari 2020
Manusia Unggul
Kerja ilmiah pada
dasarnya adalah politik pembebasan dari doktrin dan dogma. (Goenawan Muhamad, Catatan Pinggir 4 Februari 2018: Daoed Joesoef).
Siapa yang dimaksud dengan manusia-manusia unggul?
Apabila dikaitkan dengan manusia-manusia yang bergerak di bidang pengelolaan
dan penyelamatan lingkungan, akan sangat menarik membicarakan jenis manusia
ini. Berbagai pakar menyampaikan mendapatnya, sebagaimana diuraikan dalam
artikel dan pemikiran ringkas di bawah ini.
Extended Family
Apa itu Extended
Family?
Mungkin banyak pihak akan bertanya apa
itu “Extended Family” (EF) atau dapat disebut pula sebagai
“Keluarga Batih”? Secara definisi, EF
adalah satuan sosial yang terdiri dari keluarga inti dan saudara sedarah,
sering kali mencakup tiga generasi atau lebih. Saya tidak mencari teori di
konsep tersebut. Tetapi dalam pemahaman saya, EF adalah keluarga yang lebih
luas dari sekedar hubungan darah keluarga kita, istri dan anak sampai beberapa
generasi kemudian.
Sepuluh Etika Rimbawan
Menurut Yundahamasah (2013), lingkungan adalah segala sesuatu yang ada di
sekitar manusia yang mempengaruhi kelangsungan kehidupan kesejahteraan manusia
dan makhluk hidup lain baik secara langsung maupun secara tidak langsung. Jadi,
etika lingkungan merupakan kebijaksanaan moral manusia dalam bergaul dengan
lingkungannya. Etika lingkungan diperlukan agar setiap kegiatan yang menyangkut
lingkungan dipertimbangkan secara cermat sehingga keseimbangan lingkungan tetap
terjaga. Adapun hal-hal yang harus
diperhatikan sehubungan dengan penerapan Etika Lingkungan sebagai berikut: (a)
Manusia merupakan bagian dari lingkungan yang tidak terpisahkan sehingga perlu
menyayangi semua kehidupan dan lingkungannya selain dirinya sendiri, (b)
Manusia sebagai bagian dari lingkungan, hendaknya selalu berupaya untuk menjaga
terhadap pelestarian , keseimbangan dan keindahan alam, (c) Kebijaksanaan
penggunaan sumber daya alam yang terbatas termasuk bahan energi, (d) Lingkungan
disediakan bukan untuk manusia saja, melainkan juga untuk makhluk hidup yang
lain.
Langganan:
Postingan (Atom)